Pernahkah Anda mendengar istilah delivery order? Dalam sistem pengiriman barang, delivery order berfungsi sebagai dokumen bukti perjanjian di antara penjual dan pembeli. Informasi di dalam delivery order antara lain adalah nama pengirim, alamat pengirim, mengenai barang dan jumlah, serta nama dan alamat penerima.
Nah, mungkin Anda bertanya-tanya apa yang membedakan hal ini dengan delivery note? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.
Apa itu Delivery Order?
Seperti yang dilansir dari advotics, delivery order adalah dokumen hukum menurut undang-undang yang digunakan oleh pengirim barang dari satu tempat ke tempat lain. Dokumen ini pada umumnya dilakukan oleh kurir ataupun petugas lapangan yang mengantarkan barang.
Baca Juga : Agar Aman Bertransaksi, Yuk Perhatikan Tips COD Bagi Penjual Berikut Ini!
Pada saat petugas sampai di lokasi penerima barang, mereka bisa mencocokkan barang yang diterima dengan daftar dari delivery order. Apabila terjadi ketidaksesuaian, penerima barang bisa melakukan komplain. Oleh sebab itu, delivery order yang akurat sangat diperlukan agar pengiriman dapat berjalan dengan lancar.
Terdapat beberapa komponen dalam delivery order, antara lain;
- Kop surat (informasi pengirim)
- Tujuan pengiriman
- Jenis dan jumlah barang
- Deskripsi barang
- Tanda tangan penerima/pembeli
- Tanda tangan petugas gudang
Fungsi Delivery Order
Terdapat beberapa fungsi delivery order yang perlu Anda ketahui, yaitu sebagai berikut:
- List barang yang dikirim kepada pembeli
- Pernyataan pembelian resmi dari pihak penjual kepada pembeli
- Bukti resmi bahwa barang sudah sampai pada pihak penerima barang
Nah, untuk Anda yang memiliki bisnis online saat ini, penting untuk memahami mengenai delivery order. Sebab, dengan dokumen delivery order, pembeli dapat tenang dan mereka tidak perlu untuk memeriksa status pengiriman barang sudah sampai mana.
Baca Juga : Begini Cara Kirim Paket COD dengan SAP Express
Perbedaan Delivery Note dan Delivery Order
Lantas apa yang membedakan delivery order dengan delivery note?
Melansir holded, delivery note merupakan dokumen yang mencantumkan semua barang yang termasuk dalam pengiriman, yang sering disebut dengan tanda terima barang. Selain itu, catatan mengenai jumlah produk juga tertuang dalam delivery note.
Dokumen delivery note berguna untuk memastikan bahwa semua berjalan sesuai dengan pengiriman. Berbeda dengan delivery order yang berfungsi sebagai bukti dokumen pengiriman.
Berikut adalah beberapa daftar informasi yang perlu ada di dalam delivery note, yaitu sebagai berikut:
- Nama dan alamat perusahaan Anda
- Nama dan alamat klien Anda
- Tanggal pemesanan, pengiriman dan pengiriman yang diharapkan
- Nomor pesanan
- Daftar barang yang termasuk dalam pengiriman
Demikian ulasan kali ini mengenai dokumen delivery order dalam pengiriman barang. Bagi Anda yang memiliki usaha bisnis online, Anda juga dapat menggunakan layanan Last Mile Delivery dari SAP Express untuk membantu pengiriman barang Anda. Semoga bermanfaat ya!